Sunday, November 24, 2013

akogare

"kelilingilah dirimu dengan orang-orang yang sibuk mengejar cita-cita,
maka kamu juga akan sibuk untuk mengejar cita-cita."


yang namanya orang itu selalu dipengaruhi sama orang lain.

bertemu banyak orang-orang hebat,
mendengarkan cerita-cerita yang bikin gigit jari,
pengalaman-pengalaman yang bikin termotivasi.

rasanya masih tergantung,
diombang-ambing sama perasaan semata,
sebenarnya apa yang aku inginkan?
toh hasilnya belum ada yang tahu,
namun apa yang kamu harapkan?

begitu banyak orang-orang hebat,
yang menjadi pendorong sebuah tekad,
semakin ku lihat semakin dekat,
mimpi-mimpi itu,
sedikit lagi.

apa yang akan terjadi?
tidak ada yang tahu.
semua terasa begitu cepat, terasa blur saat diingat,
hal-hal menyenangkan,
apa yang harus kurelakan untuk menegakkan sebuah niat?

memang, memang,
memang begitu ingin.
bukan karena keren atau ingin dipuji,
jalan pun masih banyak dan terbentang luas,
ada sesuatu,
yang daridulu,
daridulu,
daridulu,
begitu kuinginkan.

hari esok tidak ada yang mengerti.
apa yang akan terjadi.
esok dan seterusnya,
tidak ada yang pasti,
manusia hanya bisa menebak-nebak,
hanya bisa berangan-angan,

apa yang kamu pilih?
Tuhan akan selalu bersama firasat para hamba-Nya.

apa yang kamu inginkan?

ingin kukejar mereka,
kususul langkah mereka,
ini bukan hanya mimpi semata,
atau sebuah karangan cerita.
orang-orang hebat.
kuharus jadi satu diantaranya.
dengan cerita dan pengalamanku sendiri,

mimpi-mimpi ini..

No comments:

Post a Comment